kisahjelas.com – Wuling akan segera meluncurkan mobil listrik kecil, Zhiguang EV, yang desainnya terinspirasi dari kei car populer di Jepang. Kei car adalah jenis mobil kecil yang digemari di Jepang karena ukurannya yang kompak dan efisiensi bahan bakarnya. Meskipun Zhiguang EV memiliki tampilan yang mirip dengan kei car. Mobil ini sebenarnya sedikit lebih besar dan lebih bertenaga dibandingkan kei car asli dari Jepang.
” Baca Juga: Xiaomi SU7 Mejeng di Malaysia, Tantang Tesla dan BYD “
Berdasarkan laporan dari Carnewschina, Wuling Zhiguang EV sedang dalam proses homologasi oleh regulator China. Mobil ini memiliki panjang 3.685 mm dan cukup luas untuk menampung empat penumpang. Dengan satu motor listrik berdaya 30 kW (setara 40 hp), Zhiguang EV merupakan saudara dari Wuling Hongguang Mini EV, namun dengan dimensi yang lebih besar.
Dari segi desain, Zhiguang EV sangat mirip dengan kei car Jepang, dengan atap datar, pintu geser di bagian belakang, dan kap mesin yang pendek. Namun, perbedaan utamanya adalah ukuran. Di Jepang, kei car harus memiliki panjang di bawah 3,4 meter dan lebar di bawah 1,48 meter untuk memenuhi syarat. Sedangkan Zhiguang EV lebih besar dengan lebar 1.530 mm, panjang 3.685 mm, dan tinggi 1.750 mm. Mobil ini juga memiliki jarak sumbu roda sepanjang 2.600 mm.
Zhiguang EV didesain dengan overhang depan dan belakang yang pendek, masing-masing hanya 579 mm dan 506 mm, berkat penggunaan bemper kecil. Mobil ini menggunakan roda berukuran kecil, yakni 165/65 R13, dan memiliki berat kosong hanya 892 kg. Berat kotor Zhiguang EV mencapai 1.220 kg, yang cukup ringan untuk sebuah mobil listrik.
Di sektor tenaga, Zhiguang EV dilengkapi dengan motor listrik TZ155XZ230 yang dipasang di as roda belakang, menghasilkan tenaga sebesar 30 kW (40 hp). Motor ini juga digunakan pada model Wuling Hongguang Mini EV. Menunjukkan bahwa Zhiguang EV memiliki karakteristik performa yang serupa dengan model tersebut.
Zhiguang EV menggunakan baterai LFP (lithium iron phosphate) yang diproduksi oleh Gotion atau RSPK. Namun, Wuling belum mengungkapkan kapasitas baterai atau daya jangkau Zhiguang EV. Terlepas dari itu, mobil ini diyakini memiliki potensi besar di pasar China, baik untuk kebutuhan pribadi maupun komersial, terutama dengan desainnya yang kompak dan efisiensi tinggi.
” Baca Juga: LCGC Masih Jadi Pilihan Populer di Indonesia “
Sampai saat ini, belum ada informasi resmi mengenai harga atau tampilan interior dari Zhiguang EV. Meskipun demikian, mobil ini diperkirakan akan diminati oleh konsumen di China yang mencari solusi mobilitas listrik yang hemat dan ramah lingkungan.