Kisah jelas – Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi. Semakin mendapat dukungan kuat dari tiga partai politik untuk maju sebagai calon gubernur dalam Pilkada Jawa Tengah 2024. Meskipun belum secara resmi diusung, Partai Golkar, PAN, dan sebagian unsur PSI di Jateng telah menyatakan dukungan mereka terhadap tokoh yang dinilai memiliki potensi untuk membawa perubahan signifikan bagi Jawa Tengah.
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Jawa Tengah memastikan dukungannya terhadap Ahmad Luthfi sebagai calon gubernur. Menurut Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Golkar Jateng-DIY, Iqbal Wibisono, Ahmad Luthfi dianggap mampu memimpin berdasarkan pengalamannya sebagai Kapolda Jawa Tengah yang sudah familiar dengan kondisi dan kebutuhan daerah.
”Baca juga: Ragam Respons soal Elektabilitas Kaesang Pangarep di Pilkada Jawa Tengah 2024“
Iqbal berharap beliau dapat mengamankan rekomendasi dari Golkar, yang menjadi langkah awal menuju pencalonan resmi. “Kami mengarahkan dukungan kami pada Ahmad Luthfi sebagai prioritas utama untuk menjadi cagub,” ujarnya. Dilansir dari Kompas TV pada 25 Juni 2024.
PAN juga merupakan salah satu partai yang mendukung Ahmad Luthfi sejak awal. Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan (Zulhas), secara resmi menyatakan dukungannya terhadap beliau sebagai calon gubernur Jawa Tengah. Zulhas menekankan bahwa partainya telah menyerahkan sepenuhnya kepada beliau untuk menentukan calon wakil gubernur yang akan mendampinginya.
“Saya sudah mendukung Pak Luthfi untuk maju di Jawa Tengah. Pak Luthfi itu sekarang Kapolda,” kata Zulhas di kantor DPP PAN pada 3 Mei 2024.
Terbaru, beberapa unsur dari PSI di Jawa Tengah mulai menunjukkan dukungan mereka terhadap Ahmad Luthfi sebagai calon gubernur. Di antaranya, Deklarasi komunitas motor Solidaritas Bikers Indonesia (SBI) oleh DPC PSI Tembalang menjadi salah satu upaya untuk menggalang dukungan terhadap Luthfi.
Ketua Pembina PSI DPW Jateng, Muhammad Farchan, menyatakan bahwa PSI akan mencalonkan Ahmad Luthfi sebagai kandidat gubernur Jawa Tengah. Memanfaatkan jaringan SBI yang mayoritas anggotanya merupakan kader PSI.
Sementara itu, dinamika elektabilitas antara Ahmad Luthfi dan Kaesang Pangarep dalam Pilkada Jawa Tengah 2024 juga menjadi sorotan. Menurut hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI), Kaesang Pangarep memiliki peluang unggul dengan elektabilitas 15,9 persen. Sedangkan Ahmad Luthfi mendapatkan 12,9 persen. Hasil survei juga menunjukkan bahwa Abdul Wachid dari Gerindra memperoleh 7,8 persen. Diikuti oleh Raffi Ahmad dengan 6,8 persen, dan Bambang Wuryanto dengan 5,8 persen.
”Simak juga: Gerindra, Andra Soni dan Dimyati Natakusumah Tandem Potensial dalam Pilgub Banten 2024“
Direktur Eksekutif LSI, Djayadi Hanan, menjelaskan bahwa survei dilakukan secara telepon kepada 1.200 responden dengan margin of error sekitar 2,8 persen, pada tingkat kepercayaan 95 persen. Hal ini menunjukkan bahwa persaingan Pilkada Jateng diprediksi akan semakin ketat menjelang pemilihan nanti.
Dengan demikian, dukungan dari tiga partai politik utama serta dinamika elektabilitas yang menghangatkan persaingan antara dua tokoh ini. Menjadikan Pilkada Jawa Tengah 2024 sebagai arena politik yang semakin menarik untuk diikuti.